Kajian Seputar Aqidah dan Amaliah Aswaja

Monday, July 8, 2019

Perintah Dzikir

Ayat-ayat Al-Qur'an dan hadits-hadits Nabi Saw berikut rasanya sudah cukup menjadi dalil wajibnya kita berdzikir kepada Allah Ta'ala.

Dan ingatlah Tuhanmu dalam hatimu dengan merendahkan diri dan rasa takut, dan dengan tidak mengeraskan suara, di waktu pagi dan petang... (QS. al-A'raf [7]: 205)

Belumkah datang waktunya bagi orang-orang yang beriman, untuk tunduk hati mereka mengingat Allah... (QS. al-Hadid [57]: 16)

Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah-lah hati menjadi tenteram. (QS. al-Ra'd [13]: 28)

Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, dan bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari (nikmat)-Ku. (QS. al-Baqarah [2]: 152)

...berdzikirlah kepada Allah di Masy'arilharam. Dan berdzikirlah (dengan menyebut) Allah sebagaimana yang ditunjukkan-Nya kepadamu. (QS. al-Baqarah [2]: 198)

...maka berdzikirlah (dengan menyebut) Allah, sebagaimana kamu menyebut-nyebut (membangga-banggakan) nenek moyangmu, atau (bahkan) berdzikirlah lebih banyak dari itu. (QS. al-Baqarah [2]: 200)

Dan sebutlah (nama) Tuhanmu sebanyak-banyaknya serta bertasbihlah di waktu petang dan pagi hari. (QS. Ali Imran [3]: 41)

Maka setelah kamu menyelesaikan shalat(mu), ingatlah Allah di waktu berdiri, di waktu duduk, dan di waktu berbaring. (QS. al-Nisa [4]: 103)

Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu memerangi pasukan (musuh), maka berteguhhatilah kamu dan sebutlah (nama) Allah sebanyak-banyaknya agar kamu beruntung. (QS. al-Anfal [8]: 45)

Dan ingatlah kepada Tuhanmu jika kamu lupa... (QS. al-Kahfi [18]: 24)

Bertasbihlah kepada Allah di masjid-masjid yang telah diperintahkan untuk dimuliakan dn disebut nama-Nya di dalamnya, pada waktu pagi dan waktu petang. Laki-laki yang tidak dilalaikan oleh perniagaan dan tidak (pula) oleh jual beli dari mengingati Allah... (QS. al-Nur [24]: 36-37)

Dari Abdullah bin Bisr ra, dia berkata bahwa seorang sahabat bertanya kepada Nabi Saw, "Aturan-aturan Islam yang kami terima banyak sekali. Aku mohon kepadamu, wahai Rasul,agar mau memberikan padaku sesuatu yang dapat aku jadikan sebagai pegangan." Lalu Nabi Saw menjawab, "Buatlah lisanmu senantiasa basah dengan menyebut nama Allah." (HR Tirmidzi)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Waktu Saat Ini


Syubbanul Wathon

Tahlilan

Tamu Online